ku ingat beberapa tahun yang lalu
bukankah waktu itu cuma gradasi??
aku selalu bisa menembus gradasi itu
kau selalu ada disana, ahh sungguh indah
Kita adalah butiran embun
Seberapa pun, tak akan ada yang mampu
menghitung jumlah butiran embun
di kebun itu
Tersenyumlah, Tuhan mencintaimu lebih dari yang kau perlu.
buih-buih akan selalu bersandar
di dermaga. kenangan kita
apapun itu, kau atau aku
tak akan lagi kemana-mana. hanya
di sini, setelah segalanya tertambat
tanpa mengenal ada kata terlambat.
